Sunday, August 4, 2013

contoh kata pengantar tugas akhir skripsi

KATA PENGANTAR


Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan berkah-nya serta kekuatan sehingga laporan akhir dengan judul “ABSENSI KOPERASI KARYAWAN PATRA PT. PERTAMINA MENGGUNAKAN BARCODE BERBASIS MIKROKONTROLER AT89S52 DAN IC MAX 232” ini akhirnya dapat diselesaikan tepat pada waktunya. Adapun tujuan penulisan ini adalah untuk memenuhi syarat menyelesaikan pendidikan Diploma III pada jurusan Teknik Elektro Program Studi Teknik Elektronika Politeknik Negeri Sriwijaya.

Dalam menyusun laporan akhir ini penulis telah mengarahkan segala kemampuan yang dimiliki agar dapat bermutu dan bernilai ilmiah tinggi. Dalam penulisan laporan akhir ini, banyak jasa dari berbagai pihak yang telah diterima oleh penulis, terutama jasa para pembimbing yang sangat besar, karena pembimbing telah meluangkan banyak waktu yang dimilikinya untuk membantu dan mengarahkan penulis terhadap semua masalah yang dihadapi oleh penulis yaitu kepada:
1. Ibu Masayu Anisa, ST.MT, Selaku Dosen Pembimbing I.
2. Bapak Sabilal Rasyad, ST, Selaku Doesn Pembimbing II.
Dalam kesempatan ini juga, penulis mengucapkan rasa terimakasih yang tak terhingga kepada:
1. Bapak Direktur Politeknik Negeri Sriwijaya
2. Bapak Ir.A.Rahman selaku Ketua Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Sriwijaya.
3. Bapak Ir.Fauzi selaku Ketua Jurusan Teknik Elektro program studi Teknik Elektronika Politeknik Negeri 
    Sriwijaya.
4. Kedua orang tua saya tercinta yang telah memberikan dukungan doa, moral ataupun material.
5. Buat saudaraku ayunda rizki dan ayunda Nur.
6. Buat keluarga besarku yang telah banyak membantu.
7. Rekan-rekan mahasiswa jurusan Teknik Elektro “04” yang telah banyak membantu.
8. Semua teman-temanku yang tidak bisa di sebutkan satu persatu, terima kasih atas semuanya.
9. Semua pihak yang banyak membantu yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu, Semoga bantuan 
    yang telah di berikan akan mendapat balasan yang lebih baik dari Allah SWT.

Penulis menyadari bahwa dalam menyusun laporan akhir ini masih banyak terdapat kekurangan. Untuk itu, penulis mengharapkan saran dan kritik yang bersifat membangun demi kesempurnaan laporan akhir ini, akhirnya penulis berharap laporan akhir ini dapat berguna bagi kita semua, khususnya rekan-rekan mahasiswa jurusan teknik elektro.



                                                                                                        Palembang, ..............................


                                                                                                        Penulis

No comments:

Post a Comment